Apakah Makan Sebelum Tidur Berbahaya Bagi Tubuh? Yuk Simak Penjelasannya

Apakah-Makan-Sebelum-Tidur-Berbahaya-Bagi-Tubuh-Yuk-Simak-Penjelasannya
Foto dari Canva Pro

Makan adalah kebutuhan tubuh yang harus dipenuhi. Namun, kondisi makanan yang sangat lezat seringkali membuat anda lupa untuk memperhentikan waktu makan. Begitu pula, menikmati makanan yang terlalu berlebihan dapat membuat tubuh menjadi mengantuk. Lantas, permasalahan apa yang akan dihadapi ketika makan sebelum tidur?

Berikut Bahaya Tidur Ketika Selesai Makan

1. Meningkatkan Berat badan

Tubuh manusia memiliki sistem pembakaran tubuh yang berhenti ketika seseorang tidur. Jika anda mengkonsumsi makanan dan langsung tidur, tubuh tidak akan bisa memproses makanan yang baru saja dikonsumsi. Akibatnya, makanan yang masuk ke dalam tubuh akan tersimpan sebagai lemak dan berat badan akan meningkat.

Read More

2. Kualitas Tidur Terganggu

Jika anda langsung tidur atau rebahan setelah mengkonsumsi makanan, sistem tubuh tidak dapat membakar kalori yang masuk ke dalam tubuh. Hal ini dapat memicu kondisi perut menjadi tidak nyaman dan begah. Akibatnya, tidur yang anda lakukan tidak enak dan tidak nyaman karena kondisi tersebut.

3. Menimbulkan Berbagai Macam Penyakit

Sistem pembakaran tubuh yang berhenti ketika tidur berdampak banyaknya makanan yang belum terproses apabila anda makan sebelum tidur. Hal ini menyebabkan kalori yang masuk ke tubuh mengganggu pencernaan anda. Begitu pula, penumpukan lemak karera tidak adanya proses pembakaran juga berdampak pada munculnya berbagai macam penyakit.

Beberapa penyakit yang dapat diderita karena kondisi ini adalah penyakit lambung atau GERD, diabetes mellitus dan penyakit jantung. Penyakit lambung terjadi karena banyaknya asam lambung yang naik. Posisi rebahan atau tidur menyebabkan katup kerongkongan bawah terbuka, sehingga apabila lambung penuh maka dapat memicu naiknya asam hingga ke kerongkongan.

Selain itu, menumpuknya lemak di dalam tubuh seperti perut juga dapat memicu penyakit diabetes mellitus. Hal ini disebabkan oleh kondisi lemak di perut seringkali berhubungan dengan resistensi insulin yang dapat mengganggu metabolism gula. Begitu pula, penumpukan lemak yang dapat menyumbat pembuluh darah dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Jika anda seringkali mengkonsumsi makanan banyak dan langsung mengantuk, usahakan tubuh jangan sampai tertidur maupun rebahan. Hal ini menyebabkan sistem pembakaran tubuh tidak berfungsi dan dapat memicu berbagai masalah yang akan anda hadapi. Paparan di atas adalah contoh permasalahannya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *